đź“–Mazmur 46:1
Allah itu bagi kita tempat perlindungan dan kekuatan, sebagai penolong dalam kesesakan sangat terbukti.
Dalam buku C. S. Lewis The Horse and His Boy, Bree (kuda) dan Shasta (anak kecil) dikejar sepanjang malam oleh singa yang mengerikan. Mereka kemudian tahu bahwa singa itu adalah Aslan, singa baik, yang sebenarnya membimbing mereka, melindungi mereka, dan menyemangati mereka dalam perjalanan. Kehadirannya yang menyeramkan sebenarnya adalah demi keselamatan mereka.
Kita pun seringkali mengalami Allah seperti itu. Ketika kita ada dalam masalah, Dia terlihat sangat jauh. Itu karena kita punya asumsi bahwa kesulitan adalah tanda Dia meninggalkan kita. Pikiran kita tahu itu salah, tapi hati kita mengatakan sebaliknya. Allah terlihat sangat jauh ketika kita sedang bergumul.
Mazmur ini menjanjikan kebalikannya—bahwa Dia ada ketika kita sangat membutuhkan Dia. Dia ada saat membebaskan orang Israel dari Mesir, melewati padang gurun, menuju Tanah Perjanjian.
Dia ada saat membebaskan Petrus dari cengkeraman Herodes, dan saat membebaskan Paulus dan Silas dari penjara di Filipi. Tapi Dia juga ada dalam pergumulan Yakub saat ia dan Allah bergulat, dalam kata-kata para nabi yang penuh kesedihan, dan dalam trauma penyaliban.
Hadirat-Nya seringkali dimaksudkan untuk menyelamatkan kita tapi seringkali juga dimaksudkan untuk mengoreksi kita, mengajar kita atau mengubah kita. Tapi, yang pasti Dia selalu ada untuk kebaikan kita.
Allah adalah kekuatan dan perlindungan kita perlindungan untuk melindungi kita dan kekuatan untuk menolong kita menang. Bahkan ketika kita bergumul dengan Dia, Allah selalu ada untuk menguatkan dan melindungi. Ketika kita berpikir Dia telah meninggalkan kita, justru seringkali saat itu Dia hadir dengan dahsyat.
Apapun kesulitan yang kita hadapi, Dia ada di dalamnya membimbing, melindungi, dan menyemangati kita dalam perjalanan.
Misi: Mengandalkan TUHAN sebagai tempat perlindungan, pertolongan dan kekuatan
Doa: Ya Bapa, kami bergantung pada-Mu bahkan ketika Engkau terasa jauh. Kami tahu Engkau bersama kami dalam setiap situasi, tidak peduli betapa sulit atau traumatis Keadaannya. Biarkan kami mengalami Engkau sebagai penolong dalam masalah. Demi Kristus kami berdoa. Amin.