Location, Jakarta,Indonesia
(021) 29022086

Everyday Blessing: HAK ISTIMEWA (PRIVILEGE)


đź“–Efesus 4:12-13
(12) untuk memperlengkapi orang-orang kudus bagi pekerjaan pelayanan, bagi pembangunan tubuh Kristus, (13) sampai kita semua telah mencapai kesatuan iman dan pengetahuan yang benar tentang Anak Allah, kedewasaan penuh, dan tingkat pertumbuhan yang sesuai dengan kepenuhan Kristus,

Manifestasi terbesar dari Misi Allah adalah kehadiran-Nya dalam Yesus Kristus. Model dan Karya terbesar Misi Allah adalah apa yang sudah dikerjakan oleh Yesus Kristus. Kepercayaan terbesar yang Allah berikan adalah menjadi Co-worker of Christ – sekaligus sebagai Privilege ( hak istimewa) – untuk mengerjakan Proyek dan Agenda Allah yang terbesar dan sepanjang masa, yakni menjadikan dunia milik-Nya untuk menjadi murid-murid Kristus.

Allah sedang melakukan mobilisasi besar-besaran bagi SETIAP ORANG PERCAYA untuk terlibat di dalamnya. Problemnya, apakah mereka tahu bahwa mereka harus terlibat? Kalau tahu tapi enggan, apakah dikarenakan faktor tertentu misalnya: harus dikerjakan di tempat lain dan terpencil; harus menggunakan cara dan pendekatan tertentu; harus sudah begini dan begitu baru bisa dan boleh; . . . .?

Misi Allah hanya bisa dikerjakan oleh mereka yang bersedia digerakkan/ dipakai oleh Allah dan menjadi Co-Worker of Christ.

Tatkala gereja / murid Kristus kehilangan FOKUS dan ORIENTASI Utama dalam mengerjakan misi-Nya, maka sesungguhnya gereja sedang tidak melakukan Misi Allah.

Gereja / murid Kristus harus memperlengkapi orang-orang kudus-Nya (Efesus 4:12) dan menyertakan mereka dalam kegerakan – yakni Misi TUHAN.

Misi: Mempersembahkan seluruh hidup kita mengerjakan & sebagai perpanjangan Misi Allah.

Doa: Ya Bapa, kami mau mempersembahkan Hidup kami untuk mengerjakan Misi TUHAN dan kami siap diutus di Ladang-Mu. Melayani komunitas kami sesuai panggilan dan kehendak-Mu bagi hidup kami. Dalam nama Tuhan Yesus. Amin.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *