📖 Matius 28:19 “Karena itu pergilah, jadikanlah semua bangsa murid-Ku dan baptislah mereka dalam nama Bapa dan Anak dan Roh Kudus”
“Missio Dei” berasal dari bahasa latin kuno, yang mana Missio berarti misi dan dei berarti Allah sehingga Missio Dei dapat diartikan misi Allah. Hal ini mengacu pada misi Allah di dunia yaitu untuk menyelamatkan dunia yang terputusnya hubungan dengan Allah. Yesus adalah kunci misi ini. Melaluinya kita diberikan akses untuk turut ambil bagian dalam misi ini.
‘Amanat Agung’ perintah yang Yesus berikan kepada kita “pergilah ke suluruh dunia ….” dan itulah panggilan kita sebagai orang percaya. Merupakan suatu kehormatan bagi kita dapat bermitra dengan Allah dalam misi yang besar untuk memberi tahu dan menunjukkan kepada dunia kabar baik tentang kisah penebusan Allah dan bagaimana karya penebusan itu berlaku bagi semua orang hingga hari ini. Misi Allah perlu dilakukan tidak hanya di gereja tapi di rumah, tempat kerja, lingkungan sekitar, sekolah, taman, atau saat melakukan perjalanan.
Mari, melakukan ‘Missio Dei’ dengan menyampaikan pesan dari Yesus kepada orang lain agar mereka mengetahui bahwa Allah turut bekerja dalam mereka.
Misi: Menghidupi misi Allah dengan menyampaikan kabar baik bagi dunia.
Doa: Tuhan, terima kasih melalui Engkau kami diberikan akses untuk turut ambil bagian dalam misi Allah yang mulia ini. Tuhan pakailah kami untuk dapat menyampaikan pesan-Mu kepada orang lain agar mereka mengetahui Allah turut bekerja dalam kehidupan mereka. Pimpimlah hidup kami agar dapat selalu melakukan misi Allah, dimanapun dan kapanpun mengabarkan kabar baik Allah. Dalam nama Tuhan Yesus. Amin
2 Responses
Haleluyah
Segala Pujian Hormat Kemuliaan Kekaguman tertinggi hanya untuk Allah Bapa, Yesus Tuhan dahulu sekarang sampai selama-lamanya, Amin